8 Kosa Kata Jawa ini ternyata berasal dari Bahasa Belanda lho!
Menjadi negara jajahan Belanda selama 350 tahun, ternyata membawa banyak pengaruh bagi Indonesia.Satu di antaranya adalah pengaruh bahasa.Tanpa kita sadari, ada banyak kata-kata dalam bahasa Belanda yang terserap, dan menyatu sebagai bahasa Indonesia seperti Handuk (handdoek),Kado (cadeau),Kamar (kamer),Asbak (asbak),Bak (bak),Baskom (waskom),bioskop (bioscoop) dan masih banyak lagi.
Tidak hanya bahasa Indonesia saja, ternyata bahasa Jawa juga banyak menyerap logat-logat bahasa Belanda.Mungkin sebagai orang Jawa sudah sering menggunakan kata ini tanpa disadari jika kata itu merupakan kata serapan dari Bahasa Belanda.
Berikut beberapa kosa kata bahasa Jawa yang diserap dari bahasa Belanda antara lain:
1. Pit (fiets)
Siapa orang Jawa yang tidak pernah menggunakan kata pit.Pit dalam Bahasa Indonesiaartinya sepeda yang di serap dari Bahasa Belanda yaitu fiets
2. Plesir (plezier)
Plesir adalah kosa kata Jawa yang sering di gunakan orang Jawa jika mereka bersenang-senang atau bertamasya.Kata plesir merupakan kata serapan dari Bahasa Belanda yaitu plezier
3. Sadel (zadel)
Sadel dalam Bahasa Jawa di gunakan untuk menyebutkan jok sepeda.Sadel sendiri merupakan kata serapan dari Bahasa Belanda yaitu zadel
4. Sepur (spoor)
Mungkin jaman sekarang sudah jarang masyarakat yang menggunakan kata sepur untuk menyebut kereta api.Masyarakat Jawa sering menggunakan kata sepur untuk menyebutkan kereta api.Kata sepur sendiri berasal dari Bahasa Belanda yaitu Spoor
5. Serbet (servet)
Serbet? Mungkin hanya orang Jawa yang tau.Serbet di gunakan orang Jawa untuk menyebutkan kain lap.Kata serbet berasal dari Bahasa Belanda yaitu servet
6. Kulkas (koelkast)
Kulkas? Semua orang mungkin tau apa itu kulkas tak terkecuali orang Jawa.Kulkas adalah lemari pendingin dan berasal dari Bahasa Belanda yaitu Koelkast
7. Potlot (potlood)
Apa kalian suka menggambar dengan Potlot? Yup,Potlot adalah sebutan untuk Pensil yang di gunakan orang Jawa.Potlot sendiri berasal dari Bahasa Belanda yaitu Potlood
8. Setip (stuf)
Jika kalian suka menggunakan pensil pasti kalian juga punya satu barang ini yaitu sering di sebut orang Jawa Setip,jika dalam Bahasa Indonesia di sebut penghapus.Setip berasal dari kata Belanda stuf
Pendudukan Belanda di Indonesia khususnya di Jawa banyak meninggalkan warisan budaya salah satunya bahasa namun dengan logat khas Jawa dan masih di pakai hingga sekarang.
No comments for "8 Kosa Kata Jawa ini ternyata berasal dari Bahasa Belanda lho!"
Post a Comment