Widget HTML Atas

Pemkab Purworejo Akan Siapkan Posko Untuk Halau Pemudik Nekat

 Pemerintah Kabupten Purworejo mengantisipasi kedatangan Bulan Suci Ramadhan yang akan dtang dalam waktu dekat.Selain meninjau protokol kesehatan di tempat ibadah,Pemkab juga meninjau kedatangan pemudik yang nekat pada Idul Fitri tahun ini.Mengingat Pemerintah Pusat sudah mengesahkan pelarangan mudik pada tahun 2021.

Bupati Purworejo,Agus Bastian mengatakan kegiatan di Bulan Ramadhan seperti Sholat Tarawih masih di perbolehkan namun dengan menjaga protokol kesehatan seperti jaga jarak 1,5meter.

Mengenai larangan mudik yang ditetapkan pemerintah tanggal 6-17 Mei 2021, Bastian menghimbau agar warga Purworejo di perantauan menaatinya. "Kalau yang sudah terlanjur masuk di wilayah Kabupaten Purworejo sebelum tanggal tersebut, saya perintahkan agar Satgas Pencegahan Covid-19 di tingkat desa, kelurahan hingga kecamatan aktif mengawasi. Sesuai dengan prokes, mereka harus dikarantina. Ini semua demi kesehatan masyarakat," tegas Bastian.


Ia menambahkan, Pemkab akan membuat posko-posko di perbatasan menjelang Idul Fitri 1442 H. Jika ada pemudik yang nekat saat larangan mudik diberlakukan, maka petugas akan memerintahkan mereka kembali pulang  ke daerah asal. 


No comments for " Pemkab Purworejo Akan Siapkan Posko Untuk Halau Pemudik Nekat"